Selasa, 24 November 2015

Sahabat itu .... Menurut ku.

Sahabat

Sahabat itu ... ?

Sumber Inet
Bagai makan buah mengkudu tapi manis rasanya.
Minum pun jadi tak kenal rasa, susu malah jadi pahit rasanya.

Sahabat itu ... ?

Seperti pergi keujung dunia walau raga kita masih tetap tak berjalan
Mitos dan mistery akan jadi kenyataan, bila bersama mereka.

Sahabat itu ... ?

Guru yang tak tahu cara mengajar tapi tahu apa yang kita butuhkan
Kebodohan bercampur dengan kepadain, membuat dunia ini semakin bermakna.

ya.... walaupun ...

Sahabat itu ...?

Membuat kita tidak sadar kalau kita sedang berperang
Berperang dalam menetukan Surga Dunia atau Neraka Akhirat.

Lalu...

Sahabat itu ... ?

Dapat merubah cahaya lampu pijar dari putih menjadi gelap
Duri dunia yang kecil bentuknya, bisa membuat mati diri ini.

parahnya...

Sahabat itu ...?

Layaknya pedang bermata dua yang siap menebas kita
Kepolosan dan kenaifan kita, menjadi kebahagian mereka.

Tapi biarpun seperti itu ....

Sahabat itu ...?

Seperti Pizza yang diisi dengan aneka macam campuran
Karna mereka banyak rasa dan jenis, hal itulah yang membuat kita bijak dalam melangkah.

dan Yang paling penting...

Sahabat itu ...?

Adalah Kenangan yang tak lekang oleh waktu
Terlepas seperti apa dan bagaimana bentuknya, tapi mereka lah salah satu penghias seyum di wajah terakhir kita.

hehehe...(:

Sahabat itu ... ?

Tak akan mampuh kita menjelaskanya lewat kata-kata
Tak mampuh di tuliskan
dan Tak mungkin untuk dinilai.

Jadi ....
Dimanakah SAHABAT ANDA SEKARANG ?
(Deni Febrian 23/11/2015/17:53, Baturaja, Sumatra Selatan)